Berikut Cara Membuat Rumah Adem dan Nyaman Sepanjang Hari!

14 Agustus 2023

Selain menentukan bentuk desain, salah satu hal yang bisa meningkatkan kenyamanan saat berada dirumah adalah memiliki ruangan yang terasa adem. Rumah yang adem seringkali dikaitkan dengan kedamaian dan juga dianggap sebagai tanda kemewahan. Nah, mungkin banyak yang mengira satu-satunya cara yang dapat membuat suasana didalam rumah terasa lebih adem adalah dengan menggunakan AC. 

Memang betul, sirkulasi udara yang dihasilkan AC dapat menetralisir suhu panas didalam ruangan sehingga terasa lebih dingin. Namun perlu diketahui, ada beberapa faktor pendukung lain yang bisa mempengaruhi ruangan rumah Anda menjadi lebih adem. Untuk lebih lengkapnya melalui artikel ini PaintPro akan membahas cara membuat rumah adem dan nyaman sepanjang hari.

Cara Membuat Rumah Adem dan Nyaman Sepanjang Hari

Gunakan Ventilasi Rumah yang Baik

Rumah yang tidak menggunakan ventilasi yang memadai, dapat membuat panas yang dihasilkan oleh peralatan rumah tangga, sinar matahari, atau aktivitas manusia terperangkap dalam ruangan yang menyebabkan suhu dalam ruangan meningkat. Hal ini tentu dapat membuat ruangan terasa tidak nyaman, bahkan berpotensi membahayakan kesehatan.

Ventilasi udara berfungsi untuk mengeluarkan udara kotor, suhu panas yang ada di dalam ruangan untuk diganti dengan udara yang lebih bersih. Untuk itu, pastikan rumah Anda memiliki ventilasi yang baik. Gunakan jendela, kipas angin, atau sistem ventilasi yang lain untuk mengatur aliran udara yang masuk. Jika udara kotor sudah dikeluarkan hal ini dapat membantu menjaga suhu dan kualitas udara di dalam ruangan menjadi lebih baik.

Gunakan Tirai atau Penutup Jendela

Ketika jendela atau kaca rumah Anda dibuka, suhu panas yang dihasilkan matahari tidak bisa Anda cegah agar tidak masuk kedalam rumah. Perlahan suhu panas tersebut akan terperangkap ke beberapa peralatan rumah dengan bahan yang mudah menyerap panas, misalnya besi, aluminum maupun kaca. 

Nah, untuk mengatasi permasalah ini,  gunakan tirai atau penutup jendela yang efektif menghalangi sinar matahari. Tirai dengan lapisan isolasi termal bisa membantu mengurangi panas yang masuk ke dalam rumah. Jadi, tirai tidak hanya digunakan untuk menambah nilai estetika di dalam rumah, lebih dari itu tirai juga bisa dimanfaatkan untuk membuat rumah lebih adem.

Gunakan Tanaman Hias

Seperti yang Anda ketahui, tumbuhan mengandung klorofil yang dapat menyerap karbondioksida dan melepaskan oksigen ke udara. Buat yang belum tahu, karbon dioksida sendiri adalah gas yang dihasilkan dari proses pembakaran baik yang berasal dari rumah, mesin-mesin , dan pembakaran industri lainnya. Efek yang dapat ditimbulkan adalah peningkatan suhu bumi atau yang biasa dikenal dengan pemanasan global.

Jadi buat Anda yang ingin menciptakan suasana rumah yang lebih adem, Anda bisa meletakkan tanaman hias di beberapa ruangan rumah. Tanaman hias dalam ruangan dapat membantu menjaga kelembaban dan menghasilkan udara yang lebih segar. Beberapa tanaman juga memiliki efek penyejuk alami.

Lapisi Kaca Rumah Dengan Peredam Panas

Sejak zaman dulu hingga sekarang, kaca masih menjadi benda yang sering digunakan untuk meningkatkan daya tarik dari suatu bangunan tertentu. Biasanya penggunaan kaca dilakukan pada bagian depan rumah seperti jendela dan pintu. Nah perlu Anda ketahui, salah satu penyebab ruangan rumah terasa panas adalah karena menggunakan jendela kaca yang terlalu banyak. 

Tidak perlu khawatir, untuk mengatasinya Anda tidak harus melepas semua kaca yang ada pada rumah tersebut. Cukup melapisinya dengan menggunakan peredam panas. Nah, dengan begitu sinar matahari yang memancar ke kaca rumah tidak terserap sehingga membuat ruangan rumah Anda tetap terasa adem.

Gunakan Bahan Material yang Tepat

Jika saat ini Anda berencana membangun rumah sendiri, ada baiknya memperhatikan bahan material bangunan yang akan digunakan nantinya. Karena tidak semua bahan bangunan bisa menetralisir suhu panas. Namun, melalui artikel ini PaintPro akan membagikan beberapa jenis bahan bangunan yang bisa Anda gunakan untuk menetralisir suhu panas. 

Misalnya untuk atap rumah, Anda bisa menggunakan bahan logam yang sangat ampuh untuk memantulkan sumber panas. Kemudian, untuk lantai rumah Anda bisa menggunakan keramik agar suhu didalam ruangan rumah tetap terjaga dengan baik, jangan lupa menggunakan plafon untuk menghalau sumber panas yang dihasilkan dari atap rumah. 

Pilih Cat Rumah yang Tepat

Ada banyak manfaat yang bisa Anda peroleh dengan mengaplikasikan cat tembok rumah. Selain membuat tampilan rumah terlihat menarik dan mencegah kebocoran, pemilihan cat dan warna  yang tepat juga bisa membantu rumah terasa lebih adem.

Warna dinding dan bahan dekorasi dapat mempengaruhi suhu didalam ruangan. Pilih warna-warna cerah dan netral untuk menghindari penyerapan panas berlebih dari sinar matahari. Warna cerah juga dapat mencerminkan cahaya dan memberikan ilusi ruangan yang lebih luas dan segar.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menciptakan suasana rumah yang lebih adem. Ruangan yang adem adalah impian semua penghuni rumah karena bisa meningkatkan mood dan kenyamanan saat lagi sendiri maupun saat ngumpul bersama keluarga. Khusus penggunaan cat, Anda bisa menerapkan cat dinding dari PaintPro solusi terbaik untuk membuat rumah Anda agar terlihat menarik dan adem, semoga bermanfaat.

Tanya #PalingPro